BIAK - Tim Skadron Udara 27 akhirnya berhasil menjadi juara pertama pada pertandingan bola Voli antar satuan dijajaran Lanud Manuhua setelah mengalahkan tim Staf Logistik dengan skor 3-1, pada pertandingan final dalam rangka memeriahkan HUT ke-66 PIA Ardhya Garini, yang berlangsung di Lapangan Voli Hanggar STHB Skadron udara 27 Lanud Manuhua Biak. Sabtu (29/10/2022).
Saat berjalannya pertandingan kedua tim bermain dengan perjuangan yang sangat ketat dan saling menyusul angka sehingga permainan yang begitu sengit sampai akhir permainan.
Permainan yang cukup seru dan penuh semangat ini juga didukung oleh seluruh tim voli dan juga dukungan dari para suporter tiap satker masing-masing sehingga suasana pertandingan semakin meriah dan ramai dan pada akhir permainan dimenangkan oleh Skadron Udara 27 dengan skor 3-1 dan staf Logistik menduduki juara kedua.
Sementara itu pada perebutan juara ketiga dimenangkan oleh tim dari Staf Disops setelah mengalahkan tim Staf Khusus dengan skor 3-2.
Pada akhir pertandingan semua berjalan dengan aman dan sukses dan sementara itu Komandan Lanud Manuhua Mersma TNI Ronald L. Siregar, S.T., M.M. M.Tr (Han)., setelah usai pertandingan menyampaikan bahwa kami sangat bersyukur dengan selesainya pertandingan bola voli antar satuan di Lanud Manuhua dalam rangka memeriahkan HUT ke-66 PIA Ardhya Garini dapat berjalan dengan baik dan meriah, semoga ini menjadi ajang silahturahmi untuk keluarga besar Lanud Manuhua.
“Untuk itu saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh tim Voli dan pendukung dari satker yang ada di Lanud Manuhua semoga kedepannya kita akan lebih baik lagi, ” pungkasnya.
Pada akhir kegiatan diberikan hadiah juara voli antar satuan di Lanud Manuhua yang diserahkan oleh Ketua PIA AG Cabang 2/D.III Lanud Manuhua dan oleh Komandan Lanud Manuhua kepada tiap tiap tim yang menjadi juara pada pertandingan bola voli memperingati Hut ke-66 PIA AG tahun 2022. (*)