Meriahkan HUT Kodam XVII Cenderawasih, Kodim 1702 Jayawijaya Gelar Jalan Sehat

    Meriahkan HUT Kodam XVII Cenderawasih, Kodim 1702 Jayawijaya Gelar Jalan Sehat

    Wamena - Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-61 Kodam XVII/Cenderawasih, Kodim 1702/Jayawijaya menggelar jalan sehat, bertempat di Makodim 1702/Jayawijaya Jln. Yos Sudarso, Distrik Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan, Rabu (15/05/2024).

    Kasdim 1702/Jayawijaya Mayor Inf Romadlon dalam kesempatan tersebut menerangkan, acara jalan sehat tersebut merupakan rangkaian kegiatan dalam memeriahkan HUT Kodam XVII/Cenderawasih Ke-61 Tahun 2024. Menurutnya kegiatan ini juga bertujuan sebagai ajang silaturahmi antara TNI khususnya serta kerjasama lintas instansi dengan harapan kedepannya semakin kompak dan solid dalam membangun Papua Pegunungan khususnya Kabupaten Jayawijaya.

    “Jalan sehat memberikan banyak manfaat dalam menjaga kebugaran fisik dan kesegaran pikiran, melalui momen ini kita juga ingin membangun rasa kebersamaan antar anggota dan seluruh elemen masyarakat, ” terang Kasdim.

    Lanjut Kasdim, jalan sehat kali ini mengambil rute sejauh 3, 5 kilometer dengan start Makodim 1702/Jayawijaya menuju tugu salib hingga jalan bayangkara dan kembali ke Makodim 1702/Jayawijaya.

    “Dengan tubuh yang bugar maka imun tubuh kita akan meningkat, sehingga tubuh kita terhindar dari berbagai penyakit, dengan kondisi kesehatan yang prima dapat menunjang kelancaran dalam melaksanakan tugas sehari-hari. Semoga jalan sehat ini menjadi contoh positif kepada masyarakat tentang pentingnya gaya hidup sehat, ” tutup Kasdim.

    papua pegunungan kodim 1702 jayawijaya jalan sehat hut kodam cenderawasih tni
    Dony Numberi

    Dony Numberi

    Artikel Sebelumnya

    Bergerak Berbagi, Kodim 1702 Jayawijaya...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 1702 Jayawijaya Dukung Gelaran Kharisma...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Progres Pembangunan Pagar Satuan Telah Mencapai 60%, Ini Yang Dikatakan Dandim Jayawijaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Bola, Makan Siang, dan Kebersamaan: Satgas Yonif 509 Kostrad Bangun Koneksi Hangat dengan Anak-Anak Papua

    Ikuti Kami